Kabartenggara - Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur (Pemkab - Koltim) memulai Pelaksanaan kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) usai melantik Kepala Desa terpilih di Rujab Kecamatan Uluiwoi. Kamis, (9/2). Giat tersebut masih dalam rangkaian pelantikan Desa yang berakhir esok harinya di Kecamatan Ueesi dan juga dilanjutkan Musrenbang. Jumat, (10/2).
Sebagaimana diketahui padatnya giat Bupati Koltim Abd Azis SH,. MH yang baru saja dihadapkan perayaan HUT koltim, langsung dilanjutkan dengan pelantikan Desa perkecamatan yang kemudian pelaksanaan giat Musrenbang Sekarang ini dan belum lagi dengan perayaan MTQ dan Perayaan HUT SULTRA yang lagi menunggu waktu. sehingga dengan waktu yang begitu padat dan sibuk, Pemda menghemat waktu dengan menyelenggarakan dua sekaligus kegiatan perkecamatan yakni Usai melantik Kepala Desa di lanjutkan dengan acara Musrenbang. mengingat dua kecamatan tersebut, merupakan Kecamatan terujung dengan Medan yang sangat luar biasa.
Adapun giat Musrenbang tersebut di beri tema, "Pembagunan berkelanjutan serta optimalisasi gerakan membangun dan melayani masyarakat", yang dihadiri Sekda Koltim serta Asisten dan Stap ahli, Ibu TP - PKK Koltim, Anggota DPRD Koltim wilayah Dapil empat, Para OPD Lingkup Koltim, Kapolsek Ulu Iwoi, Camat dan para kepala Desa se Kecamatan, serta tamu undangan dan insan pers.
Pada kesempatan itu Bupati Abdul Azis, setelah mendengar langsung usulan masyarakat uluiwoi dan uessi yang dipaparkan juga usulan melalui camat, dimana yang menjadi prioritas utama usulan di 2024 adalah infrastruktur jalan menuju kedua kecamatan tersebut, namun langsung disahuti dan Amini oleh Bupati.
"Tampa bapa ibu sampaikan, saya sudah rasakan jalannya kita, seandainya keuangan kita mampu, APBD kita memadai, insyaallah kita beton semua ini sampai desa paling ujung desa purau. Namum bapa ibu sabar insyaallah dengan niat yang tulus dan ikhtiar yang kuat, usulan di tahun 2024 kita akan pangkas di tahun 2023 ini, insyaallah tahun ini kita akan mulai kerjakan peningkatan jalan sampai di kecamatan ueesi. Jadi tidak usah kita tunggu 2024, tahun ini kita laksanakan. ini adalah jalur Kewenagan kabupaten", Jelas Bupati.
Sementara usulan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), Bupati Azis juga langsung menjawab insyaallah tahun ini juga sudah ada. " Suda ada dianggarkan, sepanjang angaran ada dan tidak melanggar peraturan perundang-undangan dan norma-norma yang berlaku, saya pikir itu tidak masalah, buat apa kita menunggu lama, sebentar kita tunggu lama, kita lupa karna banyak yang kita pikir. Mudah-mudahan 2023 ini RTLH ada yang kita programkan walaupun mungkin tidak satu kali insyaallah kita upayakan", Ucapnya.
Bupati Abdul Azis Juga memaparkan Berbagai program yang telah dilakukan pemerintah daerah serta kerja keras seluruh pemangku kepentingan, dan capaian indikator pembangunan pemerintah kabupaten Kolaka timur, sebagai berikut,:
1, perekonomian kita berhasil tumbuh sebesar 4,83 persen, dimana pada masa covid 19 mengalami perlambatan sebesar 0,31porsen.
2, Index pembagunan manusia terus mengalami peningkatan dari 67,2 persen naik menjadi 67,76 Porsen, nilai lPN ditunjang beberapa faktor angka harapan hidup sebesar 72,82 persen pertahun. Harapan lama sekolah 12,69 tahun rata-rata lama sekolah 7,84 tahun. pengeluaran perkapita 7,753 rupiah perkapita per tahun.
3, jumlah penduduk miskin mengalami penurunan dengan presentase penduduk miskin sebesar 14,35 persen.
Saat ini pula kita di diperhadapkan pada penurunan angka stanting dan penghapusan kemiskinan ekstrim di seluruh wilayah. Tingkat pengaturan terbuka sebesar 3,44 persen, PDRB perkapita atas dasar yang berlaku naik dari 37,23 persen menjadi 39,96 persen, selanjutnya gererasio berada pada angka 0,320 persen yang berarti kesenjangan penduduk awan dan miskin tidak terlalu mencolok dan tidak terlalu nampak.
Kita patut bersyukur atas capaian yang kita peroleh dan sy mengajak kita semua mari kita terus berkarya demi mencapai target pembangunan tahun 2024 sebagaimana yang tertuang dalam dokumentasi RPJMD yaitu indikator indeks pembagunan manusia target 2024 67,21 porsen, angka usia harapan hidup target 2024 lebih dari 72,80 tahun, presentase peningkatan pembagunan infrastruktur 60,00porsen. Index reformasi birokrasi target di tahun 2024 nilai B. Presentase penduduk miskin target 2024 menurun hingga 13,10 porsen.
Laju pertumbuhan ekonomi target 2024 mampu mencapai 5,63 porsen.
Kita harapkan Musrenbang yang saat ini kita laksanakan menjadi salah satu upaya pencapaian target-target pembangunan di tahu 2024.
Sementara di kegiatan Musrenbang Ulu Iwoi, Bappeda Litbang Kolaka timur Mustakim Darwis menyerahkan buku kecamatan dalam angka dan peta kawasan kabupaten Kolaka timur serta rencana aksi pencegahan stanting kabupaten Kolaka timur.
Kemudian tujuan Musrenbang Kecamatan Tersebut, untuk mendapatkan masukan prioritas kegiatan dari Desa, Kelurahan serta menyepakati usulan kegiatan lintas Desa Kelurahan di kecamatan, sebagai dasar penyusunan rencana kerja Organisasi Perengkat Daerah (OPD) pada tahun berikutnya.
Hasil penetapan usulan kegiatan ditingkat kecamatan selanjutnya akan dibawa ke forum OPD untuk dibahas sesuai rancangan Rencana Kerja masing-masing OPD selanjutnya. (ADV).
Penulis: A I